Tutorial Menjawab Soal Ulangan Harian (Essay) Bab Struktur Atom dan Sistem Periodik
Soal – soal dibawah ini akan mencangkup seluruh materi dalam bab struktur atom dan sistem periodik yaitu sebagai berikut :
1. Bilangan kuantum (bilangan kuantum utama, azimut, magnetik dan spin)
2. Bentuk dan orientasi orbital (orbital s, p dan d)
3. Konfigurasi elektron (prinsip Aufbau, Aza larangan Pauli, kaidah Hund, penyingkatan konfigurasi, konfigurasi stabil penuh dan setengah penuh, dan elektron valensi)
Sehingga soal – soal ini sangat cocok dijadikan media latihan untuk medapatkan nilia sempurna pada ulangan harian bab struktur atom dan sistem periodik.
Soal 1
Tentukanlah jumlah sub kulit dan orbital yang dimiliki oleh kulit – kulit atom berikut!
a. K
b. L
c. M
d. O
Pembahasan :
Untuk menjawab soal ini kita harus mengerti konsep bilangan kuantum. Kulit menyatakan tingkat energi dimana suatu elektron berada dan tingkat yang paling rendah diberi nama kulit K, selanjutnya L, M, N dan seterusnya.
Dalam konsep bilangan kuantum, yang menyatakan tingkat energi suatu elektron berada adalah bilangan kuantum utama (n) yang nilainya 1, 2, 3 dan seterusnya. Sehingga dapat kita simpulkan bahwa :
Kulit K ==> n = 1
Kulit L ==> n = 2
Kulit M ==> n = 3
Dan seterusnya :
Kulit K ==> n = 1, maka :
Bilangan kuantum azimut (l) = 0 ==> subkulit s
Bilangan kuantum magnetik (m) = 0 ==> karena nilainya cuma 1 buah yaitu 0, maka jumlah orbitalnya juga 1 buah.
Jadi, kulit K memiliki 1 buah subkulit yaitu sub kulit s dan 1 buah orbital.
Kulit L ==> n = 2, maka :
Bilangan kuantum azimut (l) = 0,1
Untuk l = 0 ==> subkulit s
Jika l = 0, maka nilai bilangan kuantum magentiknya = 0 (satu buah orbital)
Untuk l = 1 ==> sub kulit p
Jika l = 1, maka nilai bilangan kuantum magnetiknya = -1, 0, +1 (3 buah orbital)
Jadi kulit L memiliki dua buah sub kulit dan 4 buah orbital.
Dengan cara yang sama tentu kalian bisa menjawab soal option c dan d bukan!
Soal 2
Tentukanlah konfigurasi elektron :
Pembahasan :
Untuk menulis konfigurasi elektron maka yang harus kalian pahami adalah prinsip Aufbau yaitu tentang bagaimana aturan mengisi elektron dalam orbital.
Konfigurasi Al dengan nomor atom 13 = 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^2
Kita bisa menyingkat konfigurasi ini menggunakan atom gas mulia yang sesuai yaitu [Ne] dengan nomor atom 10.
Maka konfigurasi Al setelah disingkat adalah =[Ne]3s^2 3p^2
Konfigurasi V dengan nomor atom 23 = 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^6 4s^2 3d^3 atau [A]4s^2 3d^3
Atom Sr memiliki 38 buah elektron. Ketika membentuk ion positif, maka ia telah melepaskan sejumlah elektron yang sama banyak dengan muatannya yaitu 2 buah. Maka jumlah elektron dalam ion Sr2+ = 38 – 2 = 36
Konfigurasi elektron ion Sr2+ = 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^6 4s^2 3d^10 4p^6 atau [Ar] 4s^2 3d^10 4p^6
Atom S memiliki 16 buah elektron. Ketika membentuk ion S2- maka atom Se telah menangkap dua buah elektron sehingga jumlah elektron dalam ion S2- adalah = 16 + 2 = 18.
Konfigurasi elektron S2- = 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^6 atau [Ne] 3s^2 3p^6
Soal 3
Tentukanlah letak unsur yang memiliki konfigurasi elektron sebagai berikut!
a. [Ne]3s^2 3p^2
b. [Ar] 4s^2 3d^5
c. [Ar] 4s^2 3d^10
d. [Ar] 4s^2 3d^10 4p^6
Pembahasan :
Letak unsur dengan konfigurasi [Ne]3s^2 3p^2 adalah :
Karena ujung konfigurasinya berakhir di subkulit p, maka unsur tersebut terletak di blok p dan termasuk unsur golongan A.
Kulit valensi = 3s^2 3p^2
Jumlah elektron valensi = 2 + 2 = 4 (golongan IVA)
Perioda = n tertinggi = 3
Jadi unsur terletak pada perioda 3 golongan IVA
Letak unsur dengan konfigurasi [Ar] 4s^2 3d^5 adalah :
Karena ujung konfigurasinya berakhir di subkulit d, maka unsur tersebut terletak di blok d dan termasuk unsur golongan B.
Kulit valensi = 4s^2 3d^5
Jumlah elektron valensi = 2 + 5 = 7 (golongan VIIB)
Perioda = n tertinggi = 4
Jadi unsur ini terletak pada perioda 4 golongan VIIB
Nah, dengan cara yang sama tentu kalian sudah bisa mengerjakan soal option c dan d bukan!
Soal 4
Diketahui konfigurasi elektron unsur X adalah sebagai berikut!
Tentukan letak unsur tersebut dalam sistem periodik!
Pembahasan :
Dari diagram orbital diatas, akan kita dapatkan konfigurasi elektron unsur X sebagai berikut : 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^3 atau [Ne] 3s^2 3p^3
Karena ujung konfigurasinya berakhir di subkulit p, maka atom Xtersebut berada pada blok p dan termasuk unsur golongan utama.
Kulit valensi = 3s^2 3p^3
Jumlah elektron valensi = 2 + 3 = 5 (golongan VA)
Periode = n tertinggi = 3
Jadi, unsur X terletak pada perioda 3 golongan VA.
Soal 5
Diketahui nomor atom Cu dan Ti berturut – turut adalah 29 dan 22. Tentukanlah jumlah elektron berpasangan pada orbital terakhir dari ion – ion Cu2+ dan Ti4+!
Pembahasan :
Atom Cu memiliki nomor atom = 29. Ketika membentuk ion Cu2+ maka atom Cu telah melepaskan 2 buah elektronnya sehingga dalam ion Cu akan terdapat elektron sebanyak = 29 – 2 = 27
Konfigurasi elektron ion Cu2+ = [Ar] 4s^2 3d^7
Dari diagram orbital dapat terlihat bahwa jumlah elektron berpasangan adalah : 3
Jumlah elektron menyendiri = 3
Untuk Ti4+ kalian yang kerjakan ya! Hitung – hitungsebagai latihan dan caranya sama banget dengan Cu diatas.
Soal 6
Tentukan jumlah elektron yang tidak berpasangan berserta orbital kosong pada :
Pembahasan :
Atom G dengan nomor atom 32 memiliki onfigurasi elektron : [Ar] 3d^10 4s^2 4p^2
Dari diagram orbital atom G, dapat kita tentukan :
Jumlah elektron tidak berpasangan = 2
Jumlah orbital kosong = 1
Atom Y dengan nomor atom 45 memiliki konfigurasi elektron : [Kr] 5s^2 4d^7
Dari diagram orbital atom Y diatas, dapat kita tentukan :
Jumlah elektron tidak berpasangan = 3
Jumlah orbital kosong = tidak ada
Soal 7
Tuliskanlah konfigurasi elektron dan nomor atom unsur – unsur yang memiliki bilangan kuantum elektron terakhir sebagai berikut!
a. n = 2, l = 0, m = 0, s = +1/2
b. n =3, l = 1, m = +1, s = -1/2
c. n = 3, l = 2, m = 0, s = -1/2
Pembahasan :
Suatu unsur memiliki bilangan kuantum elektron terakhir n = 2, l = 0, m = 0, s = +1/2.
Jika n = 2 dan l = 0, maka elektron terakhir atom itu ada pada sub kulit 2s.
Jika l =0, maka nilai m hanya ada satu yaitu 0, sehingga ia hanya punya satu orbital. Orbital ini diisi oleh satu buah elektron dengan arah panah keatas (s = +1/2).
Diagram orbital terakhirnya adalah :
Setelah itu tinggal kita lengkapi konfigurasinya sebelum 3s yaitu : 1s^2 2s^1
Maka jumlah elektron = nomor atom = 2 + 1 = 3
Suatu unsur memiliki bilangan kuantum elektron terakhir = n =3, l = 1, m = +1, s = -1/2.
Jika n = 3 dan l = 1, maka elektron terakhir unsur tersebut berada pada sub kulit 3p.
Jika l = 1, maka ada tiga kemungkinan nilai m yaitu = -1, 0 dan +1. Karena nilai mnya ada tiga maka sub kulit 3p memiliki 3 buah orbital.
Karena pada soal diketahui bahwa nilai m elektron itu adalah +1, maka elektron tersebut berada pada kotak ke-3 orbital 3p. Karena nilia spinnya negatif (-1/2), maka semua kotak terisi penuh oleh elektron.
Maka konfigurasi lengkap unsur tersebut adalah : 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^6
Nomor atom = jumlah elektron = 18
Dengan cara yang sama cobalah kalian kerjakan yang option c.
Nah sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat dan bisa menambah pemahaman kalian tentang bab struktur atom dan sistem periodik.
1. Bilangan kuantum (bilangan kuantum utama, azimut, magnetik dan spin)
2. Bentuk dan orientasi orbital (orbital s, p dan d)
3. Konfigurasi elektron (prinsip Aufbau, Aza larangan Pauli, kaidah Hund, penyingkatan konfigurasi, konfigurasi stabil penuh dan setengah penuh, dan elektron valensi)
Sehingga soal – soal ini sangat cocok dijadikan media latihan untuk medapatkan nilia sempurna pada ulangan harian bab struktur atom dan sistem periodik.
Soal 1
Tentukanlah jumlah sub kulit dan orbital yang dimiliki oleh kulit – kulit atom berikut!
a. K
b. L
c. M
d. O
Pembahasan :
Untuk menjawab soal ini kita harus mengerti konsep bilangan kuantum. Kulit menyatakan tingkat energi dimana suatu elektron berada dan tingkat yang paling rendah diberi nama kulit K, selanjutnya L, M, N dan seterusnya.
Dalam konsep bilangan kuantum, yang menyatakan tingkat energi suatu elektron berada adalah bilangan kuantum utama (n) yang nilainya 1, 2, 3 dan seterusnya. Sehingga dapat kita simpulkan bahwa :
Kulit K ==> n = 1
Kulit L ==> n = 2
Kulit M ==> n = 3
Dan seterusnya :
Kulit K ==> n = 1, maka :
Bilangan kuantum azimut (l) = 0 ==> subkulit s
Bilangan kuantum magnetik (m) = 0 ==> karena nilainya cuma 1 buah yaitu 0, maka jumlah orbitalnya juga 1 buah.
Jadi, kulit K memiliki 1 buah subkulit yaitu sub kulit s dan 1 buah orbital.
Kulit L ==> n = 2, maka :
Bilangan kuantum azimut (l) = 0,1
Untuk l = 0 ==> subkulit s
Jika l = 0, maka nilai bilangan kuantum magentiknya = 0 (satu buah orbital)
Untuk l = 1 ==> sub kulit p
Jika l = 1, maka nilai bilangan kuantum magnetiknya = -1, 0, +1 (3 buah orbital)
Jadi kulit L memiliki dua buah sub kulit dan 4 buah orbital.
Dengan cara yang sama tentu kalian bisa menjawab soal option c dan d bukan!
Soal 2
Tentukanlah konfigurasi elektron :
Pembahasan :
Untuk menulis konfigurasi elektron maka yang harus kalian pahami adalah prinsip Aufbau yaitu tentang bagaimana aturan mengisi elektron dalam orbital.
Konfigurasi Al dengan nomor atom 13 = 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^2
Kita bisa menyingkat konfigurasi ini menggunakan atom gas mulia yang sesuai yaitu [Ne] dengan nomor atom 10.
Maka konfigurasi Al setelah disingkat adalah =[Ne]3s^2 3p^2
Konfigurasi V dengan nomor atom 23 = 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^6 4s^2 3d^3 atau [A]4s^2 3d^3
Atom Sr memiliki 38 buah elektron. Ketika membentuk ion positif, maka ia telah melepaskan sejumlah elektron yang sama banyak dengan muatannya yaitu 2 buah. Maka jumlah elektron dalam ion Sr2+ = 38 – 2 = 36
Konfigurasi elektron ion Sr2+ = 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^6 4s^2 3d^10 4p^6 atau [Ar] 4s^2 3d^10 4p^6
Atom S memiliki 16 buah elektron. Ketika membentuk ion S2- maka atom Se telah menangkap dua buah elektron sehingga jumlah elektron dalam ion S2- adalah = 16 + 2 = 18.
Konfigurasi elektron S2- = 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^6 atau [Ne] 3s^2 3p^6
Soal 3
Tentukanlah letak unsur yang memiliki konfigurasi elektron sebagai berikut!
a. [Ne]3s^2 3p^2
b. [Ar] 4s^2 3d^5
c. [Ar] 4s^2 3d^10
d. [Ar] 4s^2 3d^10 4p^6
Pembahasan :
Letak unsur dengan konfigurasi [Ne]3s^2 3p^2 adalah :
Karena ujung konfigurasinya berakhir di subkulit p, maka unsur tersebut terletak di blok p dan termasuk unsur golongan A.
Kulit valensi = 3s^2 3p^2
Jumlah elektron valensi = 2 + 2 = 4 (golongan IVA)
Perioda = n tertinggi = 3
Jadi unsur terletak pada perioda 3 golongan IVA
Letak unsur dengan konfigurasi [Ar] 4s^2 3d^5 adalah :
Karena ujung konfigurasinya berakhir di subkulit d, maka unsur tersebut terletak di blok d dan termasuk unsur golongan B.
Kulit valensi = 4s^2 3d^5
Jumlah elektron valensi = 2 + 5 = 7 (golongan VIIB)
Perioda = n tertinggi = 4
Jadi unsur ini terletak pada perioda 4 golongan VIIB
Nah, dengan cara yang sama tentu kalian sudah bisa mengerjakan soal option c dan d bukan!
Soal 4
Diketahui konfigurasi elektron unsur X adalah sebagai berikut!
Tentukan letak unsur tersebut dalam sistem periodik!
Pembahasan :
Dari diagram orbital diatas, akan kita dapatkan konfigurasi elektron unsur X sebagai berikut : 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^3 atau [Ne] 3s^2 3p^3
Karena ujung konfigurasinya berakhir di subkulit p, maka atom Xtersebut berada pada blok p dan termasuk unsur golongan utama.
Kulit valensi = 3s^2 3p^3
Jumlah elektron valensi = 2 + 3 = 5 (golongan VA)
Periode = n tertinggi = 3
Jadi, unsur X terletak pada perioda 3 golongan VA.
Soal 5
Diketahui nomor atom Cu dan Ti berturut – turut adalah 29 dan 22. Tentukanlah jumlah elektron berpasangan pada orbital terakhir dari ion – ion Cu2+ dan Ti4+!
Pembahasan :
Atom Cu memiliki nomor atom = 29. Ketika membentuk ion Cu2+ maka atom Cu telah melepaskan 2 buah elektronnya sehingga dalam ion Cu akan terdapat elektron sebanyak = 29 – 2 = 27
Konfigurasi elektron ion Cu2+ = [Ar] 4s^2 3d^7
Dari diagram orbital dapat terlihat bahwa jumlah elektron berpasangan adalah : 3
Jumlah elektron menyendiri = 3
Untuk Ti4+ kalian yang kerjakan ya! Hitung – hitungsebagai latihan dan caranya sama banget dengan Cu diatas.
Soal 6
Tentukan jumlah elektron yang tidak berpasangan berserta orbital kosong pada :
Pembahasan :
Atom G dengan nomor atom 32 memiliki onfigurasi elektron : [Ar] 3d^10 4s^2 4p^2
Dari diagram orbital atom G, dapat kita tentukan :
Jumlah elektron tidak berpasangan = 2
Jumlah orbital kosong = 1
Atom Y dengan nomor atom 45 memiliki konfigurasi elektron : [Kr] 5s^2 4d^7
Dari diagram orbital atom Y diatas, dapat kita tentukan :
Jumlah elektron tidak berpasangan = 3
Jumlah orbital kosong = tidak ada
Soal 7
Tuliskanlah konfigurasi elektron dan nomor atom unsur – unsur yang memiliki bilangan kuantum elektron terakhir sebagai berikut!
a. n = 2, l = 0, m = 0, s = +1/2
b. n =3, l = 1, m = +1, s = -1/2
c. n = 3, l = 2, m = 0, s = -1/2
Pembahasan :
Suatu unsur memiliki bilangan kuantum elektron terakhir n = 2, l = 0, m = 0, s = +1/2.
Jika n = 2 dan l = 0, maka elektron terakhir atom itu ada pada sub kulit 2s.
Jika l =0, maka nilai m hanya ada satu yaitu 0, sehingga ia hanya punya satu orbital. Orbital ini diisi oleh satu buah elektron dengan arah panah keatas (s = +1/2).
Diagram orbital terakhirnya adalah :
Setelah itu tinggal kita lengkapi konfigurasinya sebelum 3s yaitu : 1s^2 2s^1
Maka jumlah elektron = nomor atom = 2 + 1 = 3
Suatu unsur memiliki bilangan kuantum elektron terakhir = n =3, l = 1, m = +1, s = -1/2.
Jika n = 3 dan l = 1, maka elektron terakhir unsur tersebut berada pada sub kulit 3p.
Jika l = 1, maka ada tiga kemungkinan nilai m yaitu = -1, 0 dan +1. Karena nilai mnya ada tiga maka sub kulit 3p memiliki 3 buah orbital.
Karena pada soal diketahui bahwa nilai m elektron itu adalah +1, maka elektron tersebut berada pada kotak ke-3 orbital 3p. Karena nilia spinnya negatif (-1/2), maka semua kotak terisi penuh oleh elektron.
Maka konfigurasi lengkap unsur tersebut adalah : 1s^2 2s^2 2p^6 3s^2 3p^6
Nomor atom = jumlah elektron = 18
Dengan cara yang sama cobalah kalian kerjakan yang option c.
Nah sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat dan bisa menambah pemahaman kalian tentang bab struktur atom dan sistem periodik.
List Postingan Terkait Bab Struktur Atom
Teori Atom
Contoh Soal
- Contoh Soal dan Pembahasan Tentang Teori Atom
- Contoh Soal 1
- Contoh Soal 2
- Contoh Soal dan Pembahasan Tentang Konfigurasi elektron
Bilangan Kuantum
- Contoh Soal Pilihan Ganda Bilangan Kuantum
- Menentukan Bilangan KUantum Mana Yang Mungkin Dimiliki Oleh Suatu elektron
- Jenis-Jenis, Fungsi, Serta Nilai Masing-Masing Bilangan Kuantum
- Cara Menentukan Nilai Keempat Bilangan Kuantum elektron Terakhir Suatu Elektron
Diagram Orbital
Contoh Soal Struktur Atom Secara Keseluruhan
Posting Komentar untuk "Tutorial Menjawab Soal Ulangan Harian (Essay) Bab Struktur Atom dan Sistem Periodik"