Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal IPA Kelas 8 SMP Semester 2 Materi Jaringan - Jaringan Hewan + Kunci Jawaban

Hai teman-teman selamat datang kembali di blog saya avkimia.com. Sebelumnya saya sudah pernah membagikan soal tentang sel sebagai unit struktural dan fungsional makhluk hidup.

Nah, kali ini saya ingin bagikan soal-soal untuk materi selanjutnya yaitu jaringan-jaringan pada sel hewan dan tumbuhan. Khusus soal dalam artikel ini saya bagikan yang jaringan hewan terlebih dahulu. Sedangkan jaringan tumbuhan akan saya bagikan di lain artikel.

Soal-soal ini dibuat berdasarkan materi yang ada dalam buku IPA SMP kurikulum 2013. Jadi, sangat cocok dijadikan media evaluasi setelah pembelajaran di kelas.

Semoga soal-soal ini dapat bermanfaat bagi teman-teman semua. Berikut adalah soal-soalnya.

Soal 1              
Sekelompok sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama disebut dengan. . . .
A. Organ
B. Sistem organ
C. Organisme
D. Jaringan


Pembahasan
Sistem organisasi makhluk hidup terdiri dari sel, jaringan, organ sistem, organ dan organisme.

Pengertian dari:
  • Sel = Unit terkecil penyusun tubuh makhluk hidup
  • Jaringan = Sekelompok sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama
  • Organ = Kumpulan beberapa jaringan yang melakukan fungsi tertentu
  • Sistem organ = Kumpulan dari beberapa organ yang melakukan fungsi yang jauh lebih rumit.
  • Organisme = merupakan makhluk hidup utuh yang terdiri dari kumpulan banyak sistem organ.
Maka jawaban untuk soal pertama ini adalah D.

Soal 2             
Perhatikan beberapa ciri ciri jaringan yang dimiliki oleh hewan berikut ini.
  1. Terdiri dari serabut halus mikrofibril
  2. Terdiri dari sel-sel yang tersusun rapat dan membentuk lapisan pipih
  3. Otot merupakan contoh jaringan epitel
  4. Berfungsi sebagai selubung keluar rongga tabung atau organ tubuh
Ciri-ciri dari jaringan epitel ditunjukkan oleh nomor…….
A. 1 dan 3
B. 2 dan 3
C. 2 dan 4
D. 1 dan 4


Pembahasan
Jaringan epitel memiliki beberapa ciri-ciri sebagai berikut.
  • Terdiri atas sel-sel memadat yang tersusun membentuk lapisan yang pipih
  • Terdapat pada lapisan berbagai organ, rongga dalam tubuh makhluk hidup dan membungkus tubuh melalui kulit.
  • Fungsi utama jaringan epitel adalah untuk melindungi jaringan yang berada di bawahnya dari berbagai macam gangguan seperti gesekan, sinar UV atau bakteri.
  • Sel epitel juga berfungsi dalam menghasilkan sel-sel kelamin yang dapat dilepaskan keluar tubuh
Berdasarkan ciri-ciri di atas maka yang merupakan ciri-ciri dari jaringan epitel sesuai dengan yang tertera pada soal di atas ditunjukkan oleh nomor 2 dan 4.

Serabut halus mikrofibril merupakan penyusun dari jaringan otot. 

Soal 3              
Diantara pernyataan dibawah ini yang bukan merupakan fungsi dari jaringan epitel adalah…….
A. Sebagai pengikat organ-organ tubuh
B. Menghasilkan sel-sel kelamin yang akan dilepaskan ke luar tubuh
C. Melindungi jaringan yang berada di bawahnya dari pengaruh luar
D. Sebagai pembungkus kelenjar pencernaan yang terdapat di dalam tubuh


Pembahasan:
Pada pembahasan soal kedua sudah disebutkan beberapa fungsi dari jaringan epitel yaitu seperti yang ditunjukkan oleh pilihan jawaban nomor B, C dan D pada soal ini.

Pilihan jawaban A bukan fungsi dari jaringan epitel, melainkan fungsi dari jaringan konektif/penghubung. 

Jaringan konektif yang berfungsi untuk mengikat organ-organ yang ada di dalam tubuh adalah jaringan konektif pengikat.

Soal 4              
Jaringan epitel yang melapisi permukaan dan rongga pembuluh darah adalah. . . .
A. Jaringan epitel pipih
B. Jaringan epitel kubus
C. Jaringan epitel silindris
D. Jaringan epitel pipih dan kubus


Pembahasan:
Sel jaringan epitel ada yang berbentuk pipih, kubus atau silindris (batang).

Jaringan epitel pipih dapat ditemukan pada ginjal, rongga jantung, pembuluh darah dan juga pada kantung udara paru-paru (alveolus).

Maka jawaban dari soal nomor 4 ini adalah A.

Soal 5             
Di dalam tubuh kita terdapat banyak sekali organ. Organ organ tubuh tersebut harus tetap menyatu. Jaringan yang berperan menjaga agar organ-organ di dalam tubuh tetap menyatu adalah. . . . .
A. Jaringan otot
B. Jaringan konektif berserat
C. Jaringan konektif penunjang
D. Jaringan hematopoietik


Pembahasan:

Soal 6           
Berikut ini yang merupakan contoh dari jaringan hematopoietik adalah. . . . .
A. Tulang rawan dan sel darah merah
B. Keping darah dan seraput otot
C. Sel darah merah dan trombosit
D. Tendon dan sel darah putih


Pembahasan:
Jaringan hematopoietik adalah jaringan membentuk sel-sel darah. Contoh jaringan hematopoietik adalah sumsum tulang belakang.

Sel-sel darah yang dihasilkan oleh jaringan ini meliputi : sel darah merah, sel darah putih dan keping darah (trombosit).

Maka jawaban dari soal ini adalah C.

Soal 7            
Suatu jaringan otot memiliki ciri-ciri sebagai berikut
  1. Sel-selnya berujung runcing
  2. Inti selnya terletak di bagian tengah
  3. Gerakannya tidak menurut kehendak dan tahan terhadap kelelahan
  4. Ditemukan sebagai pelapis organ berongga di dalam tubuh
Jaringan otot dengan ciri-ciri diatas adalah jaringan. . . . .
A. Otot jantung
B. Otot rangka
C. Otot lurik
D. Otot polos


Pembahasan:

Soal 8              
Diantara pernyataan dibawah ini yang bukan merupakan ciri-ciri otot lurik adalah………
A. Inti selnya terletak di bagian pinggir dan jumlahnya banyak
B. Selnya bercabang-cabang dan saling terhubung melalui ujung-ujungnya
C. Pendapat garis-garis gelap dan terang pada mikrofibril ototnya
D. Kontraksinya menimbulkan gerak pindah


Soal 9             
Perhatikan gambar dibawah ini
Otot yang ditunjukkan pada gambar diatas dapat ditemukan pada. . . . .
A. Rangka
B. Usus
C. Dinding jantung
D. Rahim


Soal 10            
Jaringan saraf tersusun atas sel-sel yang disebut dengan. . . . .
A. Dendrit
B. Neuron
C. Akson
D. Badan Sel

Nah itulah 10 buah soal yang dapat saya bagikan kepada kalian terkait materi IPA kelas 8 SMP jaringan-jaringan pada hewan. Semoga soal-soal ini memberikan manfaat bagi teman-teman yang telah berkunjung ke blog ini.

Jangan lupa jika teman-teman merasa soal-soal diatas bermanfaat teman-teman bisa bantu saya share link artikel ini lewat tombol share di bawah ini.

Oh iya berikut adalah kunci jawaban dari soal-soal di atas.
  1. D
  2. C
  3. A
  4. A
  5. B
  6. C
  7. D
  8. B
  9. C
  10. B

Posting Komentar untuk "Soal IPA Kelas 8 SMP Semester 2 Materi Jaringan - Jaringan Hewan + Kunci Jawaban"