Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tutorial Menjawab Soal tentang Ciri - Ciri dan Kegunaan Senyawa Turunan Alkana {UPDATE}

Di dalam artikel ini saya akan memberikan tutorial cara menjawab soal kimia tentang ciri-ciri dan kegunaan senyawa turunan alkana. Terdapat 10 buah contoh soal dalam bentuk pilihan ganda untuk materi ciri-ciri dan kegunaan senyawa turunan alkana yang diajarkan pada kelas 12 SMA semester 2.

Berikut adalah soal-soalnya.


Contoh Soal 1
Gugus fungsi yang terdapat dalam senyawa metil etanoat adalah……..
A. - O - 
B. - CO - 
C. - CHO
D. - COOH
E. - COO -

Pembahasan:
Jika diketahui nama senyawanya, kita bisa mengelompokkan jenis dari senyawa turunan alkana tersebut. Hal ini disebabkan karena nama dari senyawa turunan alkana memiliki awalan atau akhiran yang unik dan berbeda satu dengan yang lain. Misalnya:
  • Alkohol ⇒ nama senyawanya adalah alkanol dengan akhiran -ol (alkanol)
  • Eter ⇒ nama senyawanya adalah alkoksi alkana ( terdiri dari dua suku kata yaitu gugus oksi dan gugus alkana)
  • Aldehid ⇒ nama senyawanya adalah alkanal dengan akhiran -al
  • Keton ⇒ nama senyawanya adalah alkanon dengan akhiran -on
  • Asam karboksilat ⇒ nama senyawanya adalah asam alkanoat di mana di bagian awal ada kata asam dan di bagian akhir ada akhiran -oat
  • Ester ⇒ nama senyawanya adalah alkil alkanoat ( tidak ada kata asam di bagian awal namun di bagian akhir ada akhiran -oat)

Berdasarkan penjelasan di atas maka metil etanoat termasuk senyawa golongan ester. Nama ini terdiri dari dua buah suku kata yaitu alkil (metil) dan alkanoat (etanoat).

Gugus fungsi dari senyawa ester adalah yang option yaitu - COO -.

Kunci Jawaban: E

Contoh Soal 2
Diantara senyawa-senyawa alkohol di bawah ini yang tergolong alkohol tersier adalah……..
A. 1-butanol
B. 2-butanol
C. 2-pentanol
D. 2-metil-2-butanol
E. 3-metil-2-butanol

Pembahasan:
Seperti yang kita ketahui berdasarkan posisi gugus OH-nya alkohol dibedakan menjadi tiga jenis yaitu:
  • Alkohol primer = alkohol yang gugus OH-nya terikat pada atom karbon primer
  • Alkohol sekunder = alkohol yang gugus OH-nya terikat pada atom karbon sekunder
  • Alkohol tersier = alkohol yang gugus OH-nya terikat pada atom karbon tersier

Untuk menentukan senyawa alkohol tertentu termasuk golongan alkohol mana, biasanya kita harus buat terlebih dahulu rumus struktur dari senyawa alkohol tersebut. Namun karena ada lima senyawa pada soal di atas tentunya akan memakan waktu lebih lama jika kita harus membuat struktur dari masing-masing senyawa.

Oleh karena itu ada cara yang lebih mudah yaitu sebagai berikut:
  • Alkohol primer biasanya ditandai dengan posisi gugus OH di nomor 1. Contohnya adalah 1-butanol.
  • Alkohol sekunder biasanya ditandai dengan posisi gugus OH selain di nomor 1 untuk senyawa yang tidak bercabang. Contohnya adalah 2-butanol dan 2-pentanol. Tetapi jika senyawanya bercabang alkohol sekunder biasanya ditandai dengan nomor gugus OH-nya tidak sama dengan nomor cabangnya. Contohnya adalah 2-metil-3-butanol.
  • Sedangkan alkohol tersier selalu terdapat pada senyawa alkohol yang bercabang dimana nomor gugus OH-nya selalu sama dengan nomor cabangnya. Contohnya adalah senyawa 2-metil-2-butanol

Jadi di antara senyawa-senyawa yang ada pada opsi jawaban yang termasuk alkohol tersier adalah yang option D.

Kunci Jawaban: D

Contoh Soal 3
Suatu senyawa turunan alkana dapat memerahkan lakmus biru. Senyawa ini dapat bereaksi dengan logam aktif seperti Na dengan melepaskan gas hidrogen. Senyawa tersebut sering dimanfaatkan sebagai antiseptik dalam kehidupan sehari-hari. Senyawa turunan alkana yang dimaksud memiliki gugus fungsi……….
A. - O -
B. - OH
C. - CHO
D. - CO -
E. - COO -

Pembahasan:
Jika suatu senyawa dapat memerahkan lakmus biru artinya senyawa tersebut bersifat asam. Senyawa turunan alkana yang bersifat asam adalah alkohol dan asam karboksilat.

Pada pilihan jawaban di atas tidak ada pilihan untuk gugus fungsi asam karboksilat. Otomatis jawabannya adalah yang opsi B yaitu alkohol.

Karena bersifat asam senyawa alkohol dapat bereaksi dengan logam aktif seperti Na. Eter yang merupakan isomer dari alkohol tidak dapat bereaksi dengan logam Na.

Nah salah satu kegunaan dari senyawa alkohol yang paling sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari adalah sebagai antiseptik (etanol).

Kunci Jawaban: B

Contoh Soal 4
Suatu senyawa memiliki ciri-ciri sebagai berikut
  1. Tidak dapat membentuk ikatan hidrogen antar sesama molekulnya
  2. Dihasilkan dari reaksi oksidasi alkohol sekunder
  3. Tidak bereaksi dengan pereaksi Fehling maupun Tollens
  4. Salah satu senyawanya digunakan untuk menghapus cat kuku/kutek
Senyawa yang dimaksud adalah……….
A. Aldehid
B. Keton
C. Eter
D. Asam Karboksilat 
E. Ester

Pembahasan:
Senyawa turunan alkana yang tidak dapat membentuk ikatan hidrogen antar sesama molekulnya adalah eter, keton dan ester. Mengapa demikian? Karena gugus fungsi ketiga senyawa ini tidak mengikat atom hidrogen sehingga tidak mungkin membentuk ikatan hidrogen antar sesama molekulnya. Tetapi eter, keton dan ester dapat membentuk ikatan hidrogen dengan air.

Senyawa yang dihasilkan dari reaksi oksidasi alkohol sekunder adalah keton. Jika alkohol primer yang dioksidasi, maka hasil reaksinya adalah aldehid sedangkan alkohol tersier tidak dapat dioksidasi.

Keton juga tidak dapat dioksidasi sehingga tidak bereaksi dengan pereaksi Fehling maupun Tollens. Kedua pereaksi ini biasanya digunakan untuk membedakan senyawa aldehid dan keton di mana aldehid akan memberikan hasil positif dengan kedua pereaksi sedangkan keton tidak.

Senyawa keton yang digunakan untuk menghapus cat kuku adalah aseton atau propanon.

Kunci Jawaban: B

Contoh Soal 5
Senyawa ester propil etanoat dapat dibuat melalui reaksi esterifikasi antara senyawa…….
A. Propanol dan asam etanoat
B. Etanol dan asam propanoat
C. Propanon dan asam etanoat
D. Etanol dan propanon
E. Propanol dan asam format

Pembahasan:
Reaksi esterifikasi adalah reaksi pembuatan ester dari alkohol dan asam karboksilat. Dengan begitu maka pilihan jawaban C dan D adalah salah karena propanon adalah keton.

Untuk menentukan alkohol dan asam karboksilat membentuk senyawa ester, bisa kita lihat dari namanya saja.

Propil etanoat terdiri dari dua gugus yaitu gugus alkil dan gugus alkanoat. Gugus alkilnya berasal dari alkohol sedangkan gugus alkanoat berasal dari asam karboksilat. Berarti alkohol pembentuk senyawa ester tersebut adalah propanol. Sedangkan asam karboksilat pembentuk senyawa ester tersebut adalah asam etanoat atau asam asetat.

Kunci Jawaban: A

Contoh Soal 6
Diketahui beberapa kegunaan dari senyawa turunan alkana sebagai berikut
  1. Merupakan senyawa utama penyusun spiritus
  2. Obat anestesi
  3. Pengawet preparat biologi
  4. Cairan untuk membersihkan kutek
  5. Menambah cita rasa asam pada masakan
Kegunaan dari senyawa eter dan asam karboksilat ditunjukkan oleh nomor…….
A. 1 dan 2
B. 1 dan 4
C. 2 dan 5
D. 3 dan 4
E. 3 dan 5

Pembahasan:
Spiritus adalah bahan bakar yang biasanya digunakan pada lampu spiritus di laboratorium. Komponen utama penyusun spiritus adalah metanol.

Senyawa turunan alkana yang digunakan sebagai obat anestesi merupakan senyawa turunan alkana golongan eter yaitu kloroform.

Senyawa turunan alkana yang digunakan sebagai pengawet preparat biologi adalah formalin yang termasuk ke dalam golongan senyawa aldehid.

Cairan pembersih kutek seperti yang sudah kita bahas pada soal sebelumnya merupakan aseton dari golongan keton. 

Sedangkan yang terakhir yaitu senyawa turunan alkana yang digunakan sebagai penambah cita rasa asam pada makanan adalah asam asetat atau asam etanoat yang merupakan golongan senyawa asam karboksilat.

Jadi kegunaan dari senyawa eter dan asam karboksilat ditunjukkan oleh nomor 2 dan 5.

Kunci Jawaban: C

Contoh Soal 7
Perhatikan reaksi berikut: 
                               [O]
CH3CH2CH2OH ====> X 
Gugus fungsi dari senyawa X adalah…….
A. - O -
B. - OH
C. - CHO
D. - CO -
E. - COO -

Pembahasan:
Persamaan reaksi diatas merupakan persamaan reaksi oksidasi alkohol. Berdasarkan posisi gugus OH-nya dapat kita simpulkan bahwa alkohol yang dioksidasi merupakan alkohol primer.

Reaksi oksidasi alkohol primer menghasilkan dua buah jenis senyawa tergantung pada zat pengoksidasinya, yaitu bisa aldehid atau asam karboksilat. Tetapi karena zat pengoksidasi pada reaksi di atas tidak diketahui maka mungkin saja reaksi di atas menghasilkan senyawa aldehid atau asam karboksilat.

Tinggal dilihat gugus fungsi yang tersedia pada opsi jawaban. Ternyata tidak ada gugus fungsi asam karboksilat. Berarti hasil reaksi oksidasi dari senyawa alkohol di atas adalah aldehid dengan gugus fungsi - CHO.

Jika kita buat produk oksidasinya, dua kemungkinan senyawa X adalah:
                                [O]
CH3CH2CH2OH ====> CH3CH2CHO atau CH3CH2COOH

Contoh Soal 8
Nama dari senyawa yang dihasilkan lewat reaksi berikut ini adalah………
CH3COOH + C2H5OH ===> ……… + H2O
A. Etil metanoat
B. Metil etanoat
C. Etil etanoat
D. Asam butanoat
E. Asam propanoat

Pembahasan:
Reaksi di atas adalah reaksi antara alkohol dengan asam karboksilat. Reaksi ini disebut dengan reaksi esterifikasi. Produk yang dihasilkan tentu adalah ester. Maka dari itu pilihan jawaban untuk opsi D dan E adalah salah karena kedua senyawa itu merupakan senyawa asam karboksilat.

Pada soal sebelumnya sudah disebutkan bahwa senyawa ester terdiri dari dua buah gugus yaitu gugus alkil dan gugus alkanoat. Yang akan menjadi gugus alkil adalah alkil dari alkohol. Sedangkan yang akan menjadi gugus alkanoat adalah gugus alkanoat dari asam karboksilat.

Alkil dari alkohol = C2H5 -
Gugus alkanoat dari as. karboksilat = CH3COO-
Maka senyawa yang dihasilkan dari reaksi diatas adalah = CH3COOC2H5 = etil etanoat atau etil asetat

Kunci Jawaban: C

Contoh Soal 9
Pasangan nama senyawa dan aromanya berikut yang benar adalah kecuali………
A, Alil heksanoat - nanas 
B. Etil format - rum
C. Etil sinamat - kayu manis
D. Benzil asetat - pir
E. Isoamil asetat - apel

Pembahasan:
Salah satu ciri dari senyawa ester adalah memiliki aroma yang harum dan khas. Senyawa ester merupakan senyawa yang bertanggung jawab pada aroma seluruh buah-buahan dan bunga.

Diantara senyawa Ester di atas yang nama dan aromanya yang tidak sesuai adalah yang opsi E yaitu isoamil asetat. Isoamil asetat memiliki aroma pisang. Sedangkan senyawa ester yang aromanya apel adalah metil butirat.

Kunci Jawaban: E

Contoh Soal 10
Pasangan senyawa turunan alkana berikut dan kegunaannya yang benar adalah………
A. Etanol - digunakan sebagai bahan bakar
B. Kloroform- digunakan sebagai pengawet
C. Asam format - cuka
D. Etil butirat - perisa nanas
E. Asetaldehid - antiseptik 

Pembahasan:
Pasangan senyawa dan kegunaannya yang benar pada soal di atas adalah yang ditunjukkan oleh opsi D. 

Etanol harusnya digunakan sebagai antiseptik bukan bahan bakar. Kloroform digunakan sebagai obat bius bukan pengawet. Yang merupakan asam cuka adalah asam asetat atau asam etanoat bukan asam format. 

Kunci Jawaban: D

Nah itulah 10 buah contoh soal kimia untuk materi ciri-ciri dan kegunaan senyawa turunan alkana beserta pembahasannya yang dapat saya bagikan pada artikel kali ini. Semoga bermanfaat bagi kamu yang telah berkunjung ke blog ini. Jangan lupa jika terdapat kesalahan baik pada soal maupun pembahasan mohon dikoreksi dengan cara berkomentar di kolom komentar di bawah ini ya. Terima kasih.

Daftar Artikel Untuk Senyawa Turunan Alkana

Sifat Fisika Dan Kimia, Pembuatan Dan Kegunaan

Gugus Fungsi Senyawa Turunan Alkana 

  • Alkohol
  • Eter
  • Aldehid 
  • Keton 
  • Reaksi - Reaksi Aldehid dan Keton 
  • Asam Kabroksilat 
  • Ester 


Tata Nama Senyawa Turunan Alkana

  • Alkohol 
  • Eter 
  • Aldehid dan Keton 
  • Asam Karboksilat Dan Ester

Posting Komentar untuk "Tutorial Menjawab Soal tentang Ciri - Ciri dan Kegunaan Senyawa Turunan Alkana {UPDATE}"