Contoh Soal Matematika SMP Kurikulum Merdeka Tentang Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai (Sub Materi Fungsi) Beserta Pembahasannya
Dalam bab perbandingan yang dipelajari di kelas 7 SMP kurikulum merdeka, sub materi pertamanya adalah tentang fungsi dimana siswa dituntut untuk dapat menjelaskan tentang hubungan dua besaran yang berubah secara bersama-sama.
Materi ini sangat penting sebelum kamu mempelajari tentang perbandingan senilai dan berbalik nilai. Kamu dapat mempelajari materi fungsi dengan memperhatikan beberapa contoh soal dan pembahasannya di bawah ini.
Contoh Soal 1
Untuk pernyataan 1 – 5 berikut, apakah dapat dinyatakan bahwa y adalah fungsi dari x
- Panjang sisi sebuah segitiga sama sisi adalah x, keliling segitiga tersebut adalah y cm
- Pada sebuah belah ketupat, panjang diagonalnya adalah x cm dan kelilingnya adalah y cm
- Dalam satu bungkus terdapat 30 buah permen. Jika yang dimakan adalah x buah, maka sisanya adalah y buah
- Panjang seluruh rusuk kubus adalah x cm, volumenya adalah y 〖cm〗^3
- Pada sebuah bus dengan 30 penumpang, jika x adalah jumlah penumpang yang telah turun, maka y adalah sisa penumpang yang masih ada di dalam bus
Pembahasan:
Pernyataan 1 = Panjang sisi sebuah segitiga sama sisi adalah x, keliling segitiga tersebut adalah y cm = dapat dikatakan bahwa y adalah fungsi dari x.Hal ini disebabkan karena jika nilai x berubah, maka nilay ya juga berubah.
Sebagai contoh:
Jika nilai x = 3 cm, maka nilai y adalah = 9 cm (K segitiga sama sisi = 3s)
Jika nilai x = 4 cm, maka nilai y adalah = 12 cm
Dan seterusnya
Pernyataan 2 = Pada sebuah belah ketupat, panjang diagonalnya adalah x cm dan kelilingnya adalah y cm = tidak bisa dikatakan bahwa y adalah fungsi dari x, karena nilai y tidak bergantung pada x.
Kita tahu bahwa keliling belah ketupat bergantung pada panjang sisi, bukan panjang diagonal. Yang bergantung pada panjang diagonal adalah luas belah ketupat.
Pernyataan 3 = Dalam satu bungkus terdapat 30 buah permen. Jika yang dimakan adalah x buah, maka sisanya adalah y buah = pernyataan ini jelas menunjukkan bahwa y adalah fungsi dari x karena nilai y bergantung pada nilai x.
Sebagai contoh, jika nilai x = 10, maka ya = 30 – 10 = 20. Tetapi, jika nilai x diganti dengan 17, maka nilanya y-nya menjadi = 30 – 17 = 13.
Pernyataan 4 = Panjang seluruh rusuk kubus adalah x cm, volumenya adalah y 〖cm〗^3 = y pada pernyataan ini bukanlah fungsi dari x karena nilai y tidak bergantung pada x. Volume kubus hanya bergantung pada panjang sisi dari kubus tersebut, bukan panjang seluruh rusuk kubusnya.
Pernyataan 5 = Pada sebuah bus dengan 30 penumpang, jika x adalah jumlah penumpang yang telah turun, maka y adalah sisa penumpang yang masih ada di dalam bus = bisa dikatakan bahwa y adalah fungsi dari x. alasannya sama seperti pernyataan nomor 3.
Contoh Soal 2
Sebuah tangki bahan bakar digunakan untuk menyimpan bensin sebelum didistribusikan. Tangki tersebut memiliki ketinggian 20 m. Pompa digunakan untuk mengisi tangki bahan bakar dengan bensin sedemikian rupa sehingga setiap 1 jam, ketinggian bensin di dalam tangki bertambah 4 m. Berdasarkan data diatas jawablah pertanyaan – pertanyaan berikut ini.
1. Jika y adalah ketinggian bensin di dalam tangki setelah x jam, lengkapilah tabel di bawah ini untuk menunjukkan hubungan antara x dan y! Buatlah hingga tangki penuh
Pembahasan:
Jawaban pertanyaan 1
Dai soal diketahui bahwa ketinggian bensin di dalam tangki bertambah 2 m setiap 1 jam. Berarti, setelah 2 jam pengisian, maka tinggi bensin di dalam tangki adalah 4 m (dua kali semula). Tinggi bensi di dalam tangki setelah 3 jam adalah 6 m (3 kali semula). Dan begitu seterusnya.
Jawaban pertanyaan 2
Dari tabel diatas dapat kita amati bahwa jika nilai x-nya berbeda, maka nilai y juga berbeda. Misalnya, jika nilai x = 1, maka nilai y adalah 4, sedangkan jika nilai x = 2, nilai y-nya juga berubah menjadi 8.
Dapat kita simpulkan bahwa nilai y bergantung pada nilai x sehingga dapat dikatakan bahwa y adalah fungsi dari x.
Jawaban pertanyaan 3
Persamaan yang menyatakan hubungan antar x dan ya adalah = y = 4x
Saat nilai x = 0, maka nilai y = 4 . 0 = 0
Saat nilai x = 1, maka nilai y = 4 . 1 = 4
Saat nilai x = 2, maka nilai y = 4 . 2 = 8
Dan seterusnya
Jadi persamaan y = 4x adalah persamaan yang menyatakan hubungan antara x dan y pada soal ini.
Jawaban pertanyaan 3
Lama waktu yang dibutuhkan sampai tangki penuh adalah 5 jam. Kalian dapat menggunakan tabel yang telah diisi pada jawaban pertanyaan nomor 1 atau menggunakan persamaan yang didapatkan dari pertanyaan 3.
Jika menggunakan persamaan, maka yang dicari adalah nilai x-nya. Nilai y sudah diketahui yaitu 20 m (tangki penuh tinggi bensin di dalamnya = tinggi tangki = 20 m).
y = 4x
x = y/4 = 10/5 = 5 jam
Contoh Soal 3
Tabel dibawah ini menunjukkan hubungan antara x dan y
x 0 2 3 4 5 6
y 0 4 9 16 25 36
Berdasarkan tabel diatas, jawablah pertanyaan-pertanyaan dibawah ini.
1. Apakah y adalah fungsi dari x?
2. Tentukanlah persamaan yang menunjukkan hubungan antara x dan y?
3. Tentukanlah nilai x ketika nilai y-nya = 144?
4. Apakah hubungan x dan y termasuk perbandingan senilai atau berbalik nilai?
Pembahasan:
Jawaban pertanyaan 1
Ya, y adalah fungsi dari x. Mengapa demikian? Karena nilai y berdasarkan tabel diatas bergantung pada nilai x. Satu nilai x hanya memiliki satu nilai y dan jika nilai x-nya berbeda, maka nilanya y-nya juga berbeda. Itulah alasan yang mendasari bahwa y adalah fungsi dari x.
Jawaban pertanyaan 2
Kalau diperhatikan, nilai y merupakan bilangan kuadrat dari x. Jadi, persamaan yang dapat kita gunakan untuk menunjukkan hubungan antara nilai x dan y adalah = x = y^2.
Jawaban pertanyaan 3
Jika nila y = 144, maka nilai x = akar kuadrat dari 144 = 12
Jawaban pertanyaan 4
Dari pada soal dapat kalian perhatikan bahwa nilai x dan y berubah semakin besar secara bersama-sama. Jika nilai x-nya besar, maka nilai y-nya juga akan besar. Begitu juga sebaliknya.
Oleh karena itu, dapat kita simpulkan bahwa hubungan x dan y adalah perbandingan senilai.
Contoh Soal 4
Didalam sebuh kantong terdapat 30 kelereng. Jika jumlah diambil dari kantong adalah x buah, maka jumlah kelereng yang tersisa di dalam kanton adalah y buah. Berdasarkan hal tersebut, maka:
- Tentukanlah nilai y saat x = 16
- Apakah y adalah fungsi dari x?
- Tentukanlah jangkauan jika daerah asam 0 ≤ x ≤ 10
- Apakah hubungan x dan y termasuk perbandingan senilai atau berbalik nilai?
Pembahasan:
Jawaban pertanyaan 1
Persamaan yang dapat kita gunakan untuk menyatakan hubungan x dan y adalah:
x + y = 30
jika x = 16, maka nilai y adalah:
= 30 – x
= 30 – 16
14
Jawaban soal 2
Sebelumnya kita sudah menegtahui bahwa jika x = 16, maka y = 14. Bagaimana jika x = 12? Karena nilai x dengan yang sebelumnya tidak sama, maka nilai y-nya juga tidak akan sama. nilai y untuk x = 12 = 30 – 12 = 18
Dikarenakan nilai y bergantung pada nilai x, maka y adalah fungsi dari x.
Jawaban soal 3
Jika daerah asal untuk x adalah = 10 ≤ x ≤ 15, maka nilai y dapat kamu lihat lewat tabel dibawah ini.
x 10 11 12 13 14 15
y 20 19 18 17 16 15
Dapat kamu lihat bahwa nilai y untuk daerah asal x tersebut dimulai dari 20 – 15. Jadi jangkauan untuk daerah asal tersebut adalah = 15 ≤ y ≤ 20.
Jawaban soal 4
Karena nilai y semakin kecil saat nilai x semakin besar, maka hubungan x dan y adalah perbandingan berbalik nilai.
Nah, itulah contoh soal dan pembahasannya yang dapat saya bagikan pada artikel kali ini. Semoga bermanfaat.
Catatan:
Mohon jangan di copy paste soal diatas untuk keperluan di publish di tempat lain. Hargailah hasil karya orang lain.
- Contoh Soal Tentang Memahami dan Menentuakan Perbandingan Dua Besaran
- Contoh soal Tentang Membandingkan Dua Besaran Dengan Dua satuan Yang Berbeda
- Contoh Soal Perbandingan Tentang Peta dan Model
- Contoh Soal Tentang Memahami dan Menyelesaiakan Permasalahan Terkait Perbandingan Senilai
- Contoh soal tentang Memahami dan Menyelesaikan Masalah Terkait Perbandingan Berbalik Nilai
- Contoh Soal Tentang Perbandingan Senilai dan Persamaan
- Contoh Soal Tentang Koordinat dan Grafik Perbandingan Senilai
- Contoh Soal Tentang Perbandingan Berbalik Nilai dan Persamaan
- Contoh Soal Tentang Grafik Perbandingan Berbalik Nilai
- Contoh Soal Penerapan Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai
Posting Komentar untuk "Contoh Soal Matematika SMP Kurikulum Merdeka Tentang Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai (Sub Materi Fungsi) Beserta Pembahasannya"