Penelitian Terbaru!! Mengkonsumsi Teh Menyebabkan Perubahan Epigenetik Pada Wanita
Berdasarkan hasil penelitian yang terbit dalam jurnal Human Molecular Genetics, yang dilakukan oleh peneliti dari Uppsala Universitet, menyebutkan bahwa mengkonsumsi teh pada wanita menyebabkan perubahan epigenetik pada gen yanng diketahui terkait dengan metabolisme kanker dan esterogen.
Perubahan epigenetik adalah modifikasi kimia yang menyebabkan gen kita hidup atau mati. Sebagaimana yang diketahui, faktor lingkungan dan gaya hidup seperti pemilihan makanan, merokok dan terkontak dengan zat kimia, bisa menyebabkan perubahan epigenetik pada tubuh.
Dalam penelitian terbaru yang dilakukan oleh peneliti dari Uppsala Universitet, mereka menyelidiki tentang apakah mengkonsumsi teh dan kopi dapat menyebabkan terjadinya perubahan epigenetik.
Penelitian sebelumnya telah menyebutkan bahwa kopi dan teh memainkan peran penting dalam memodulasi risiko penyakit pada manusia dengan menekan perkembangan tumor, mengurangi peradangan dan mempengaruhi metabolisme estrogen, mekanisme yang dapat dimediasi oleh perubahan epigenetik.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perubahan epigenetik yang terjadi ketika wanita mengkonsumsi teh, tetapi hal ini tidak terjadi pada pria. Menariknya, banyak dari perubahan epigenetik ini ditemukan pada gen yang terlibat dalam metabolisme kanker dan estrogen.
Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa mengkonsumsi teh dapat mereduksi tingkat hormon esterogen dalam tubuh wanita. Hal ini menandai bahwa ada perbedaan respon biologis pada wanita dan pria jika mengkonsumsi teh. Wanita juga meminum teh lebih banyak dibandingkan pria sehingga penelitian ini akan menunjukkan hasil yang besar pada wanita.
Penelitian juga menunjukkan tidak adanya perubahan epigenetik jika wanita mengkonsumsi kopi.
Hasil dari penelitian ini dapat membuat kita meneliti lagi tentang peranan farmakologi dari komponen aktif didalam teh yang terlibat dalam metabolisme kanker dan esterogen. Hal ini juga mencerminkan bahwa adanya efek kesehatan yang berhubungan dengan mengkonsumsi teh dapat menyebabkan perubahan epigenetik pada tubuh.
Sumber :
1. https://www.sciencedaily.com/releases/2017/05/170531092458.htm
2. Jurnal peneliti Upssala Universitet dengan judul " Tea and Coffe consumption in retalion to DNA
methylation in four Europian cohort. Terbit di Human Molekular Genetics, 2017.
Teh Poci - Credit : Wikimedia Commons |
Dalam penelitian terbaru yang dilakukan oleh peneliti dari Uppsala Universitet, mereka menyelidiki tentang apakah mengkonsumsi teh dan kopi dapat menyebabkan terjadinya perubahan epigenetik.
Penelitian sebelumnya telah menyebutkan bahwa kopi dan teh memainkan peran penting dalam memodulasi risiko penyakit pada manusia dengan menekan perkembangan tumor, mengurangi peradangan dan mempengaruhi metabolisme estrogen, mekanisme yang dapat dimediasi oleh perubahan epigenetik.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada perubahan epigenetik yang terjadi ketika wanita mengkonsumsi teh, tetapi hal ini tidak terjadi pada pria. Menariknya, banyak dari perubahan epigenetik ini ditemukan pada gen yang terlibat dalam metabolisme kanker dan estrogen.
Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa mengkonsumsi teh dapat mereduksi tingkat hormon esterogen dalam tubuh wanita. Hal ini menandai bahwa ada perbedaan respon biologis pada wanita dan pria jika mengkonsumsi teh. Wanita juga meminum teh lebih banyak dibandingkan pria sehingga penelitian ini akan menunjukkan hasil yang besar pada wanita.
Penelitian juga menunjukkan tidak adanya perubahan epigenetik jika wanita mengkonsumsi kopi.
Hasil dari penelitian ini dapat membuat kita meneliti lagi tentang peranan farmakologi dari komponen aktif didalam teh yang terlibat dalam metabolisme kanker dan esterogen. Hal ini juga mencerminkan bahwa adanya efek kesehatan yang berhubungan dengan mengkonsumsi teh dapat menyebabkan perubahan epigenetik pada tubuh.
Sumber :
1. https://www.sciencedaily.com/releases/2017/05/170531092458.htm
2. Jurnal peneliti Upssala Universitet dengan judul " Tea and Coffe consumption in retalion to DNA
methylation in four Europian cohort. Terbit di Human Molekular Genetics, 2017.
Posting Komentar untuk "Penelitian Terbaru!! Mengkonsumsi Teh Menyebabkan Perubahan Epigenetik Pada Wanita"